Kado Hari Jadi Ke-492, Bupati Pamekasan Terima Dua Penghargaan Nasional

PAMEKASAN, Lebur.id – Upacara peringatan Hari Jadi Ke-492 Kabupaten Pamekasan menjadi semakin berkesan dengan diterimanya dua piagam penghargaan dari Lembaga Prestasi Indonesia Dunia (Leprid) atas Rekor Program Inovatif mencetak 10.000 Wirausaha Baru.

Piagam tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Leprid, Paulus Pangka kepada Wakil Bupati (Wabup) Pamekasan, Fattah Jasin, mewakili Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam, sebagai inisiator program Wirausaha Baru (WUB), usai upacara di Lapangan Nagara Bakti Mandhapa Agung Ronggosukowati Pamekasan, Kamis (3/11/2022).

Sedangkan piagam yang kedua diberikan kepada Pemkab Pamekasan yang diterima langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Pamekasan, Totok Hartono, sebagai penyelenggara program inovatif WUB.

Wakil Bupati Pamekasan, Fattah Jasin mengungkapkan, peringatan Hari Jadi Ke-492 begitu istimewa. Disamping dua tahun sebelumnya tidak ada perayaan karena pandemi Covid-19, ditambah lagi diterimanya dua penghargaan dari lembaga rekor internasional.

“Leprid memberikan penghargaan kepada Pemkab Pamekasan dan Pak Bupati, berarti ada pengakuan secara internasional, dan hari ini dunia melihat ada apa di Pamekasan,” ungkapnya di depan para jurnalis, Kamis (3/11/2022).

Dia melanjutkan, kado Hari Jadi yang tidak kalah spesial yakni prestasi Kabupaten Pamekasan masuk 15 besar Kabupaten/Kota terinovatif dari 529 Kabupaten/Kota di Indonesia.

Sementara itu, Ketua Leprid, Paulus Pangka mengatakan, lembaganya berinisiatif memberikan piagam penghargaan tersebut berdasar pada suksesnya program Wirausaha Baru yang pada tahun 2020-2021 mencapai 4.670 peserta terlatih, dan mampu mencetak 2.591 Wirausaha Baru. Menurutnya, program inovatif dan luar biasa ini belum pihaknya temukan di Kabupaten lain di Indonesia.

“Hari ini, Lembaga Prestasi Indonesia Dunia memberikan apresiasi sebagai kado ulang tahun Kabupaten Pamekasan Ke-492. Dimana, dalam kepemimpinan Bapak Bupati Baddrut Tamam dan Pemkab Pamekasan telah berhasil menciptakan inovasi yang sangat luar biasa,” ujarnya saat diwawancarai awak media usai upacara, Kamis (3/11/2022).

Leprid adalah suatu lembaga independen yang mencatat prestasi dan rekor insan Indonesia secara profesional, akuntabel, dan transparan, serta bermartabat. Leprid diprakarsai dan didirikan oleh Paulus Pangka, SH, dan terdaftar di Pengadilan Negeri Semarang no. 40/2015/IV akra notaris no. 50 tanggal 7 maret 2013. Leprid disahkan oleh Kementerian Hukum dan HAM tahun 2017 No. AU-0009124.AH.01 tahun 2017.. (lum/isa)