Fiks, PKB Usung Bupati Pamekasan Baddrut Tamam Jadi Bacaleg DPR RI

PAMEKASAN, Lebur.id – Pada Pemilu 2024 mendatang, DPC PKB Pamekasan bakal mencalonkan seorang kader terbaiknya sebagai Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) tingkat nasional atau DPR RI.

Ketua DPC PKB Pamekasan, Ali Wafa Subki menyampaikan, kader PKB yang bakal maju sebagai Bacaleg DPR RI yakni Baddrut Tamam, yang saat ini menjabat sebagai Bupati Pamekasan periode 2018-2023.

“Kami mohon do’a kepada para kader, karena tugas kita di tahun 2024 itu berat. Pertama, memenangkan Gus Ketum (Gus Muhaimin,red) menjadi Presiden, kemudian ada kader kita yang maju DPR RI, insyaAllah Ra Baddrut Tamam, Bupati kita,” ujarnya saat sambutan dalam acara Halal Bihalal DPC Perempuan Bangsa di Bukit Kehi Pamekasan, Minggu (28/5/2023).

Ra Ali, sapaannya, berinisiatif mendorong Mas Tamam untuk nyaleg DPR RI karena beberapa alasan. Pertama, pihaknya ingin ada salah satu kader PKB Pamekasan yang bisa menjadi penyambung lidah rakyat di tingkat nasional.

Kedua, karena adanya jeda waktu antara purna tugas Mas Tamam sebagai Bupati Pamekasan, yang bakal berakhir pada September 2023, dan waktu pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024.

“Alasan berikutnya karena seringkali oleh Allah ditakdirkan untuk menang. Mas Tamam ini dulu nyalon sebagai anggota DPR Jawa Timur dua kali, alhamdulillah dua-duanya menang. Kemudian nyalon Bupati Pamekasan, alhamdulillah juga menang,” tegasnya.

Berdasarkan jadwal resmi dari KPU RI, pemungutan suara Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg) akan digelar pada 14 Februari 2024. Sedangkan pemungutan suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak akan berlangsung pada 27 November 2024 mendatang.

“Karena ada jeda waktu, kita usahakan beliau nyaleg, walaupun beliau kurang berminat. Dan kita usahakan juga nanti nyalon Bupati, meskipun beliau juga kurang berminat, karena memang harus ada di antara kita yang maju,” terangnya.

Pihaknya bertekad untuk menjadikan legislatif sebagai bagian dari rangkaian perjuangan partai dalam berbakti kepada agama, bangsa, dan negara. Serta membawa kabupaten Pamekasan menjadi kabupaten yang baldatun toyyibatun wa robbun ghafur.

“Mudah-mudahan calon anggota legislatif yang dido’akan hari ini, ketika jadi nantinya bisa dengan sigap melayani masyarakat dan mau memperjuangkan hak-hak masyarakat,” harapnya.

Selain itu, pihaknya juga sudah membentuk tim khusus yang akan mendo’akan para Bacaleg Pamekasan dari Partai Lebah. Salah satu tugasnya yakni menggelar kegiatan pembacaan Sholawat Nariyah dengan jumlah sesuai Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pamekasan, bersama bersama para guru ngaji se-Pamekasan. (lum/isa)

KHIDMAT: Halal Bihalal DPC Perempuan Bangsa di Bukit Kehi Pamekasan, Minggu (28/5/2023).