PAMEKASAN, Lebur.ID- Realisasi anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) memiliki korelasi dengan pertumbuhan ekonomi masyarakat. Karena itulah, Wakil Bupati Pamekasan, Jawa Timur, Fattah Jasin mewanti-wanti agar para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungannya mempercepat realisasi APBD.
Mantan Kepala Bakorwil Pamekasan itu menegaskan, APBD merupakan amanah rakyat yang harus dikerjakan dengan baik. Karena itulah, niat tulus perlu dimiliki oleh aparatur dalam merealisasikan belanja daerah. Memperhatikan regulasi dan mengedepankan kepentingan dan kesejahteraan rakyat harus dijadikan pedoman dalam membelanjakan APBD.
“APBD yang kita kelola itu adalah amanah bagi sebuah niat baik pak bupati mau dibawa kemana Pamekasan selama lima tahun ini. Maka ketika awal tahun, Januari seharusnya APBD itu harus segera dibelanjakan, jangan takut menyentuh karena ini amanah untuk kepentingan rakyat,” ungkap Fattah Jasin, Rabu (29/6/2022).
Pria asal Sumenep itu menambahkan, ada lima program prioritas yang dicanangkan selama kepemimpinan bupati Baddrut Tamam. Yakni, bidang pendidikan, ekonomi, kesehatan, infrastruktur dan reformasi birokrasi. Sesuai amanah RPJMD, maka APBD Pamekasan harus berpihak pada lima program prioritas tersebut.
“Pak bupati juga sering menyampaikan bagaimana wirausaha baru berjalan maksimal sesuai target, sehingga ekonomi masyarakat berjalan sesuai harapan,” pungkasnya.
Dia meminta agar OPD tidak menunda-nuda kegiatan, baik dalam bentuk fisik atau non fisik. Jika realisasi molor, maka pelaksanaan kegiatan bisa menumpuk di akhir tahun. Jika menumpuk di akhir tahun, maka rakyat yang dirugikan.
“Jangan takut ketika sudah berbicara sesuai dengan perencanaan yang diagendakan di dalam anggaran, dan triwulan pertama seharusnya kita segera membelanjakan untuk 15-20 persen itu segera dikeluarkan sebagaimana amanat bapak presiden,” tandasnya. (lum)
Berikan Balasan