Meski Pandemi, Bupati Pamekasan Ajak ASN Semakin Produktif Hadapi Revolusi Industri

PAMEKASAN, Lebur.id – Bupati Pamekasan, Jawa Timur, Baddrut Tamam mengajak Aparatur Sipil Negara (ASN) dan semua elemen di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat untuk semakin bekerja produktif dan kreatif dalam menghadapi era revolusi industri 4.0 di tengah pandemi.

Dia menilai, para abdi negara saat ini dihadapkan dengan dua fenomena yang sangat bertolak belakang. Dimana revolusi industri menuntut kecepatan dan ketepatan, di sisi lain pandemi memaksa sistem pemerintahan agar melambat.

“Kita menjadi pemimpin di era ini sangat berbeda sekali dengan pemimpin tahun 2019 ke belakang. Kita dihadapkan dengan fenomena yang sebelumnya tidak terbayangkan. Yang pertama revolusi industri dan disrupsi, yang kedua pandemi,” ujarnya, Rabu (06/04/22).

Disamping itu, Bupati berharap para ASN di lingkungan Pemkab Pamekasan dapat menemukan inovasi demi berlangsungnya reformasi birokrasi yang merupakan salah satu dari lima program prioritasnya.

“Revolusi industri menghendaki kolaborasi, inovasi, dan kecepatan, sementara pandemi menghendaki pembatasan sosial. Anomali revolusi industri dan pandemi ada di dua tahun terakhir, dan kita sebagai pemimpin dihadapkan pada realitas ini,” tegasnya.

Dia melanjutkan, di tengah situasi saat iji banyak hoax bermunculan di berbagai media sosial dan masyarakat dengan mudah mengakses berita bohong tersebut. Sehingga terkadang kerja yang benar kalah dengan adanya informasi hoax yang bermunculan.

“Revolusi industri mengajak organisasi pemerintahan berpikir ekstra ordinary, beripikir luar biasa untuk memiliki daya saing yang tangguh di bidang pemerintahan,” imbuhnya.

Dia berharap, ASN bisa merubah kebiasaan lama yang tidak produktif menuju kebiasaan baru yang lebih produktif dengan langkah strategis yang berkebaruan.

“Era disrupsi ini menuntut kita semua melakukan beberapa inovasi dan langkah, karenanya reformasi birokrasi yang dilakukan di Kabupaten Pamekasan tepat, cepat, serta tanggap dengan segala inovasi yang kita miliki,” tandasnya. (lum)