Gelar Media Gathering, Bupati Badrut Tamam Minta Wartawan Suguhkan Informasi yang Mendidik

.MALANG, lebur.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan menggelar seminar dan media gathering bersama sejumlah wartawan Pamekasan di Hotel Spencer Green Kota Batu, Kabupaten Malang. Jum’at (20/11/).

Kegatan itu diikuti oleh 77 jurnalis Pamekasan yang tergabung dalam beberpa komunitas Jurnalis di Pamekasan, seperti Aliansi Jurnalis Pamekasan (AJP), Forum Wartawan Pamekasan (FWP), Jusnalis Center Pamekasan (JCP) serta Persatuan Jurnalis Independen Pamekasan (PJIP), mereka berasal dari berbagai media, seperti media Cetak, media Online, Radio dan Elektronik.

Dalam kesempatan itu, Badrut Tamam meminta kepada para awak media agar senantiasa menyuguhkan informasi yang cerdas, mendidik dan solutif, menurutnya informasi yang mendidik tersebut sangat dibutuhkan masyarakat.

“Dengan informasi yang seperti itu masyarakat akan bisa mendapatkan nilai pengetahuan berupa tambahan wawasan baru dalam menyikapi berbagai persoalan yang akan dihadapinya dalam kehidupan sehari hari”. Ungkapnya.

Dengan informasi yang cerdas dan mengedukasi, kata Badrut Tamam, masyarakat terhindar dari provokasi atau kesimpulan yang salah atas berbagai persoalan yang terjadi dalam masyarakat. Masyarakat juga bisa menjaga keutuhan dan kebersamaan.

“Semoga Allah SWT memberi kemudahan kepada kita dalam menggerakkan dinamika masyarakat sehingga nanti akan bisa mewujudkan cita cita kita bersama yakni menuju Pamekasan yang hebat dan cerdas, Pamekasan yang rajjeh bejreh parjugeh,” katanya.

Politisi Partai Kebnagkitan Bangsa (PKB) ini juga mempertegas bahwa sinergitas antara media massa dengan Pemerintah merupakan sesuatu yang penting, karena media massa menurut Badrut berperan menyampaikan infromasi kepada masyarakat sekaligus mengontrol kinerja pemerintah. Untuk itu dirinya berharap media massa dapat mendukung program-program pemerintah sebagai upaya mewujudkan Pamekasan Hebat. (adv/nor/mad)